10 Desember 2019 20:19

Wisata 1000 (seribu) Musamus Rumah Semut

Perjalanan

Perjalanan ke wisata 1000 Musamus dari kota Merauke ditempuh kurang lebih 2 jam perjalanan menggunakan kendaraan roda 4. Jalanan menju kesana cukup lancar walau ada beberapa jalan yang rusak dan sedag diperbaiki.

 

Salor 2

Salor 2 adalah salah satu kampung di distrik Kurik, salor cukup terkenal dengan daerah yang air tanahnya bagus, pengelolaan desa yang bagus dan dijadikan contoh. Nah, wisata kali ini, kita mengunjungi tempat wisata baru yang baru saja dibuat oleh kampung Salor 2 tersebut yaitu Wisata 1000 Musamus.

Sesampai di Salor 2, ada gapura disebelah kanan jalan menyapa kita, dengan tulisan Wisata 1000 Musamus. Masuk kedalam kurang lebih 1Km dengan jalan yang masih tanah.

 

Wisata 1000 Musamus

Memasuki tempat wisata, melewati portal yang disediakan, namun belum nampak ada yang menjaganya. Tempat parkir disediakan disebelah kanan, saat ini musim panas, jadi panas banget berada disana, carilah parkiran dibawah mobil.

Disebelah kiri terdapat beberapa fasilitas berteduh semacam sawung atau honai biasa masyarakat menyebutnya, tersebar dibeberapa titik yang dapat dipakai, oh ya, toilet juga ada dengan air yang lancar.

Hamparan tanah yang luas, banyak rumah-rumah semut atau Musamus yang ketinggiannya beraneka tinggi, ada yang masih kecil ada pula yang sudah tinggi hingga mencapai 2 meter. Kalau dihitung-hitung sangat banyak sekali rumah semut atau Musamus tersebut, mungkin itulah mengapa disebut Wisata 1000 Musamus.

Wisata ini mulai banyak pengunjugnya, saat kami datang sudah banyak orang yang juga datang kesana, bersama teman ataupun keluarga, sampai-sampai ada yang membawa bekal ikan untuk dibakar disana, walau ada larang untuk membakar, karena mungkin belum ada petugas yang menjaganya.

 

Harapan

1000 rumah semut Musamus, memberi harapan, mengajarkan kepada kita bahwa semut sekecil itu mampu membangun bangunan yang sangat tinggi menjulang, yang coba dapat dihitung berapa kali tingginya seekor semut. Itulah maha besar Tuhan yang ditunjukkan kepada kita sebagai tanda akan kebesarannya.

Harapan semoga masyarakat dapat menjaga wisata tersebut, menjaga rumah semut agar tetap lestari, dengan tidak merusaknya, mencoret-coret, menaiki maupun mencongkelnya. Cukup foto didekatnya, tanpa merusaknya.

Musamus yang indah, memanggil kami untuk kembali.

salam.

 

Gallery

Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
Wisata 1000 Musamus
no response | Wisata
Tags: wisata 1000 rumah semut musamus merauke papua
Share: / / /
    Komentar tidak ada.

Kolom Komentar

Silahkan berkomentar

Berkomentarlah dengan bertanggung jawab dan santun.

Nama anda (required)
Email anda (required)
Komentar
Pertanyaan
Jawaban (required)

Mencari sesuatu?
Berlangganan Informasi
Reservasi Iklan






Komentar Pengunjung
- Sudirman di Touring de Tomerau
Perlu informasi wisata…
Prakiraan Cuaca